Rumah Interior – Dapur rumah merupakan ruangan penting yang harus ditata senyaman mungkin. Sebagai tempat untuk memasak, tentu di dalam dapur harus tersedia perangkat yang memadai untuk memudahkan anda melakukan kegiatan masak-memasak. Untuk memaksimalkan fungsi dapur anda, area kitchen set tentu harus dimiliki. Sekarang ini ada banyak kitchen set dengan desain menarik dengan bentuk tertentu, sehingga mampu memberikan keindahan serta memudahkan anda saat memasak di dapur. Kitchen set menjadi interior penting untuk dapur yang lebih estetik dan fungsional.

Kitchen set adalah furniture untuk dapur yang mana terdiri dari beberapa elemen. Dimana setiap elemen memiliki bentuk dan fungsinya masing-masing. Desain dan bentuk kitchen set sendiri bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda dan konsep ruangan pada hunian anda. Dimana anda bisa menciptakan bentuk dapur yang ideal, sehingga nyaman saat melakukan kegiatan memasak. Rumah Interior akan membantu anda dalam menciptakan desain kitchen set menarik serta fungsional.

Kitchen set tersebut sangat dibutuhkan untuk menunjang kenyamanan anda dalam memasak dengan lebih sempurna. Sekarang ini hampir setiap rumah khususnya hunian modern, telah memiliki kitchen set dengan desain menarik. Keberadaan kitchen sendiri mampu mempercantik interior ruang dapur anda. Area dapur menjadi tempat favorit wanita khususnya ibu rumah tangga, sehingga penting untuk membuat desain interior dengan sebaik mungkin. Sehingga anda bisa membuat dan menyiapkan makanan dengan lebih nyaman dan menyenangkan. Rumah Interior akan membantu anda dalam menciptakan desain kitchen set menarik serta fungsional.

Sebagai furniture yang identik dengan konsep dapur modern, kitchen set mampu menciptakan kesan dapur yang rapi, bersih dan mewah. Dimana kitchen set sendiri terdiri dari bagian-bagian penting dengan fungsi berbeda-beda. Ini tidak hanya mampu menciptakan suasana dapur menjadi lebih rapi, bersih, cantik dan elegan, tapi juga memudahkan anda dalam beraktivitas dengan nyaman di dapur. Beberapa bagian kitchen set secara umum terdiri dari:

Kabinet Atas Dapur

Kabinet atas dapur adalah bagian kitchen set dengan ukuran yang jauh lebih besar. Dimana kabinet atas dapur berfungsi untuk menyimpan berbagai barang kebutuhan dan perabot dapur yang berukuran besar. Seperti panci penggorengan, blender, toples bumbu, dan berbagai peralatan lainnya. Anda bisa memilih model kabinet dengan rak tertutup atau rak terbuka. Rumah Interior adalah solusi terbaik untuk mendekorasi ruang dapur anda agar lebih cantik namun tetap fungsional.

Kabinet Bagian Bawah

Kabinet bawah dapur memiliki fungsi yang hampir sama dengan kabinet bagian atas. Pada bagian ini anda juga dapat menyimpan banyak barang dan perabot dapur agar lebih rapi. Bentuk atau model kabinet cukup beragam, mulai dari bentuk laci hingga lemari pintu. Pada area ini anda bisa menyimpan perabotan dan peralatan dapur dengan aman.

Baca Juga: Pentingnya Memiliki Kitchen Set untuk Dapur Rumah yang Lebih Rapi dan Elegan

Meja Konter Dapur

Meja konter dapur merupakan bagian integral yang ada di dapur. Ini merupakan alas yang digunakan untuk menyimpan bahan makanan sebelum dimasak. Meja konter juga memiliki fungsi penting untuk menyimpan barang-barang seperti talenan, toples, atau perabotan dapur yang umum lainnya. Meja konter dapur ini menjadi tumpuan dari beberapa bagian lainnya, seperti tempat kompor, wastafel, laci, serta kabinet bawah dapur.

Backsplash

Backsplash merupakan bagian pembatas yang berbentuk dinding antara bagian atas dan bawah kabinet dapur. Anda bisa melapisi bagian tersebut dengan menggunakan keramik motif atau dinding yang hanya dicat biasa. Desain, bentuk dan motifnya bisa anda sesuaikan dengan selera atau trend kekinian. Dengan begitu bagian-bagian kitchen set anda tidak hanya fungsional tapi juga memiliki tampilan yang cantik dan mewah.

RUMAH INTERIOR hadir untuk membantu Anda mewujudkan interior impian Anda tanpa membuat Anda merasakan kesulitan karena melakukannya sendiri. Apapun kebutuhan Anda, apakah itu desain interior, kitchen set, kamar set, backdrop TV, partisi ruangan, wardrobe / lemari, sofa, plafond gypsum dan kanopi, kami dapat menyediakannya untuk Anda bagaimanapun modelnya.

Anda juga tidak perlu ragu atau khawatir akan kualitas yang kami kerjakan, karena kami:

Selain itu, kami juga akan memberikan harga yang transparan dan juga terjangkau tentunya. Bagaimana, apakah Anda tertarik? Hubungi kami di RUMAH INTERIOR sekarang juga dan dapatkan penawaran menarik dari kami!