Rumah Interior – Kamar tidur yang terasa panas tentu siapapun tidak akan pernah merasa nyaman saat berada didalam ruangan tersebut. Untuk menjauhkan rasa panas di sebuah ruangan, seperti didalam kamar tidur, hal itu tentu bisa dilakukan dengan cara menyalakan kipas angin atau AC. Tapi, tanpa kipas angin dan AC, Anda juga bisa menjauhkan kamar tidur dari hawa panas yang mengganggu, sehingga membuatnya nyaman untuk ditempati.

Berikut terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjauhkan kamar tidur dari rasa panas tanpa bantuan kipas angin maupun AC:

Menutup Tirai

Sinar matahari yang masuk kedalam ruangan bisa menjadi penyebab kamar tidur terasa panas. Hampir 30 persen panas ruangan berasal dari cahaya matahari yang bisa menembus jendela. Memanfaatkan tirai maupun gorden dapat dilakukan untuk mengurangi temperatur panas. Oleh sebab itu, salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi suhu panas di kamar tidur adalah dengan menutup jendela dengan tirai. Tirai yang menutup jendela bisa membantu menghalangi sinar matahari yang masuk kedalam kamar tidur, terutama untuk jendela yang menghadap ke barat.

Ganti Seprai dan Bantal

Jika tidak ada AC atau kipas angin tidur, Anda bisa siasati suhu panas dengan cara mengganti seprai. Anda bisa memilih seprai yang terbuat dari kain viscose atau katun, kedua bahan tersebut dianggap bisa memberikan rasa adem. Selain mengganti seprai, mengganti bantal biasa dengan bantal yang berisi buckwheat ataupun kulit ari gandum juga bisa menjadi salah satu solusi. Kulit ari gandum mempunyai ruang udara alami, sehingga tidak akan menahan panas tubuh seperti bantal konvensional pada umumnya.

Mematikan Lampu

Jika mungkin di malam hari suhu teras panas, Anda bisa mencoba untuk tidak menyalakan lampu saat tidur. Cara tersebut sudah menjadi cara yang sering dilakukan banyak orang untuk mengatasi ruangan yang panas. Lampu menjadi salah satu dari sekian banyak sumber panas pada ruangan. Supaya suhu panas berkurang dan terasa sejuk, tidak ada salahnya jika Anda mematikan lampu kamar tidur, terutama ketika sedang tidur.

Membasahi Lantai Kamar Tidur

Membasahi lantai kamar tidur dengan cara mengepelnya juga bisa memberikan hawa sejuk pada ruangan yang terasa panas, sebab air bisa menurunkan suhu dalam ruangan.

Ganti Warna Cat Dinding

Anda bisa mengganti warna cat dinding kamar tidur dengan warna yang tidak terlalu gelap. Warna gelap, misalnya coklat dan hitam dapat memicu rasa panas di kamar tidur.  Anda bisa menggunakan warna-warna cerah, seperti putih, cream muda atau yang lainnya.

Baca Juga: Tips Memilih Sofa yang Sesuai dengan Ukuran Ruang Tamu

Biarkan Udara Malam Masuk ke Kamar Tidur

Anda bisa membuka jendela di kamar tidur agar udara bisa masuk kedalam ruangan sebelum kamu tidur. Tapi, pastikan untuk menutup jendela dengan tirai supaya tidak ada nyamuk yang masuk.

Masukkan Tanaman

Tanaman juga bisa menjadi salah satu media yang mampu memberikan kesan sejuk dan asri, sehingga tanaman akan sangat bermanfaat ketika dimasukkan ke dalam kamar tidur yang panas. Tanaman hias seperi yucca, lili perdamaian, atau lidah buaya bisa menjadi pilihan tanaman yang dapat diletakkan di dalam kamar tidur, yang membantu sirkulasi udara dan tentu saja bisa mempersejuk ruangan.

RUMAH INTERIOR hadir untuk membantu Anda mewujudkan interior impian Anda tanpa membuat Anda merasakan kesulitan karena melakukannya sendiri. Apapun kebutuhan Anda, apakah itu desain interior, kitchen set, kamar set, backdrop TV, partisi ruangan, wardrobe / lemari, sofa, plafond gypsum dan kanopi, kami dapat menyediakannya untuk Anda bagaimanapun modelnya.

Anda juga tidak perlu ragu atau khawatir akan kualitas yang kami kerjakan, karena kami:

Selain itu, kami juga akan memberikan harga yang transparan dan juga terjangkau tentunya. Bagaimana, apakah Anda tertarik? Hubungi kami di RUMAH INTERIOR sekarang juga dan dapatkan penawaran menarik dari kami!